Tes Interview dan Soal Training di Indomaret Terbaru

Tes interview indomaret yang akan saya berikan sudah lengkap dengan soal training serta pertanyaan dan jawaban ketika wawancara HRD berlangsung.Anda bisa memperlajarinya supaya bisa mendapatkan sedikit tips untuk bisa lolos dan diterima bekerja di indomart.

Pertanyaan dan jawaban tes interview/wawancara kerja di indomaret bukan satu-satunya hal yang harus anda pelajari karena masih ada proses training yang didalamnya terdapat soal-soal yang harus anda kerjakan.Silahkan pelajari dengan baik penjelasan dalam artikel ini.


Tes Interview/Wawancara Kerja Indomaret + Soal Trainingnya





kumpulan pertanyaan dan jawaban yang keluar saat tes interview dan soal training di indomaret



Saya akan menceritakan sedikit pengalaman pribadi saya ketika beberapa waktu lalu mengikuti serangkaian seleksi karyawan di indomart.Prosesnya memang cukup panjang,tapi akan saya ceritakan semuanya untuk anda.

Saya akan memulainya dengan tahapan yang dilalui sampai akhirnya tanda tangan kontrak.Ohh iyaa,ini serangkaian seleksi untuk " PRAMU/PRAMUNIAGA dan KASIR " yaa,tapi kata mereka yang posisinya lain sih sama saja ( hampir sama lah ).


Proses melamarnya bagaimana?

Waktu itu saya daftarnya via jobfair,tapi pas proses seleksi berlangsung,saya tanya ke beberapa peserta yang lainya,jawabanya beraneka ragam.Ada yang melamar via pos,email,bahkan ada yang menitipkan langsung di pos satpam perusahaan.

Jadi intinya,saat tesnya berlangsung,semua dikumpulkan jadi satu.Untuk lokasinya sendiri berlangsusng di toko indomaretnya,kalau tidak salah di daerah bekasi.Ada juga yang tesnya langsung di DC ( Distric Cenctre ) nya langsung.

Tetapi mau dimanapun tempatnya,intinya bukan itu,tapi apa saja dan bagaimana cara untuk menghadapi atau menjawab semua test yang berlangsung sampai diterima bukan? Untuk tahapan dan prosesnya seperti ini :


1. Cek Kelengkapan berkas dan Kerapihan


Sebelum anda datang ke tempat lokasi tesnya,sudah pasti anda akan menerima SMS atau TELEPON atau EMAIL kan? Disitu akan tertulis berkas apa saja yang harus dibawa dan pakaian apa yang harus anda kenakan.


Untuk berkas yang harus dibawa kala itu antara lain :
  • Ijasah asli ( hanya untuk bukti saja,TIDAK DITAHAN IJASAHNYA )
  • KTP atau kartu pengenal masih berlaku

Hanya itu saja,karena semua berkas yang dibutuhkan sudah terlampir saat anda mengirimkan lamaranya.Jadi di meja HRDnya sudah ada lamaran dari masing-masing peserta.


Untuk pakaian yang harus dikenakan atau dipakai adalah :
  • Sepatu bebas ( kalau bisa hitam ) tapi kalau tidak ada,WAJIB untuk memakai sepatu
  • Celana panjang ( bahan ) tidak boleh pakai celana jeans apalagi pakai celana pendek
  • Bajunya harus KEMEJA berkerah dan berkancing dan sopan

Untuk pakaianya itu saja yang dikenakan.Untuk urusan rambut,saat itu tidak dipermasalahkan karena itu akan diurus nanti jika anda semua bisa sampai tahapan interview atau wawancara.

Setelah semua peserta datang,semuanya akan berbaris menjadi 3 berbanjar dan HRD akan mengeceknya manual dengan melihat anda satu-persatu.Lumayan lama dan pegel kaki,karena yang datang cukup banyak waktu itu.


Apa ada yang disuruh pulang karena tidak patuh?

Ada.Waktu itu ada 2 orang yang disuruh untuk pulang,karena kesalahanya terbilang fatal.2 orang yang disuruh pulang itu karena mereka memakai celana 3/4 dan hanya memakai sandal.Mungkin dikiranya itu proses biasa saja mungkin.

Sementara kesalahan lain seperti berkas tertinggal kemudian celananya jeans dan yang lainya,masih dimaafkan dan harus dilengkapi atau dibawa saat wawancara nanti.


2. Psikotes Indomaret


Setelah semua tahapan cek kelengkapan selesai,selanjutnya dalah proses yang paling membuat para peserta keringat dingin yaitu : sikotes.Walaupun sebenarnya tidak sesusah dan sesulit itu.Bentuk soal yang diberikan ada 2 buah atau 2 lembar soal.

- Lembar soal yang pertama isinya adalah bentuk hitung-hitungan dasar ( perkalian,pembagian,pertambahan dan pengurangan ).Kurang lebih bentuk atau contoh soalnya seperti berikut ini :


tes matematika di indomaret



Sebenarnya tidak sama persis seperti itu angkanya,hanya saja hampir sama sepeti itu.Angka dan perkalianya yang berbeda.Nanti ada yang dibagi,ditambah ataupun dikurangi.

Untuk bisa mengerjakan soal ini,anda harus banyak berlatih saja.Anda bisa membuat soalnya sendiri dikertas kemudian anda kerjakan.Memang mudah,yang menjadi masalah adalah " WAKTU " yang diberikan tidak lama,hanya sekitar 20 menit untuk 30 soal.

Jadi,mulai sekarang,silahkan anda belajar bentuk-bentuk soal semacam ini supaya saat tiba waktunya seleksi,anda sudah tidak kaget dan bisa mengerjakanya dengan lancar.

- Lembar soal kedua isinya adalah soal matematika cerita.Contoh soalnya kurang lebih seperti berikut :

  • Jika ada 3 buah barang dagangan,yang satu harganya 25.600 rupiah kemudian barang kedua harganya adalah 13.800 rupiah dan yang terahir harganya 34.600 rupiah.Jika ada pembeli membawa uang pecahan seratus ribu rupiah,berapa kembalianya?

Brntuk soalnya tidak jauh-jauh dari pembahasan uang.Jadi hitunganya yaaa seputar uang dan kembalian saja,hehe.

Untuk soal ini,waktunya lebih lama sekitar 40 menit dengan jumlah soal sekitar 25 soal.Sedikit tips dari saya : Kalau bisa,anda juga menuliskan cara penegerjaanya di balik lembar jawaban anda,karena itu akan menambah nilai plus untuk anda.

Setelah selesai,semua jawaban dikumpulkan dan kami semua disuruh menunggu selama 2 jam untuk HRD mengoreksi semua jawabanya.

Sekitar jam 1 siang,HRD mengumpulkan kami semua dan memberikan hasil.Saya lolos dan ada beberapa yang gagal.Mungkin saking gugupnya mengerjakan soalnya.Jadi saran saya,dari sekarang mulailah belajar dan mempelajari bentuk soal seperti diatas yaaa.

Jika anda ingin belajar lebih banyak lagi tentang bentuk soal-soal yang sering keluar di sikotes terutama soal matematika,silahkan anda pelajari artikel saya yang ini :

BACA :


3. Pertanyaan dan Jawaban Interview/Wawancara Indomaret


Proses wawacarapun dimulai.Peserta dipanggil satu persatu ke meja HRD didalam toko.Saat tiba giliran saya,hal pertama yang HRD lakukan adalah mencocokan data di IJASAH ASLI dan KTP asli saya dengan menanyakan dan melihat muka secara langsung.

Yang ditanyakan mengenai ijasah dan KTP juga mudah,hanya nama tanggal lahir alamat dan jurusan sekolah serta nama sekolah.Intinya HRD hanya ingin memastika bahka berkas dan peserta yang datang itu asli.Jadi tidak ada istilahnya anda membayar orang untuk menggantikan anda mengikuti seleksi.

Setelah datanya sinkron,mulailah pertanyaan interviewnya.Yang ditanyakan antara lain :
  • Perkenalan diri
  • Hobi
  • Pengalaman kerja ( karena saya memang punya pengalaman kerja ) kalau tidak punya pengalaman,yaa tidak akan ditanyakan
  • Motivasi
  • Kekurangan dan kelebihan

Untuk jawaban saya waktu itu saya sedikit lupa,karena memang sangat panjang.Jika anda ingin mempelajari jawaban yang benar saat interview,silahkan anda pelajari ini :

BACA :




Pada tahapan ini,memang agak sedikit sulit,karena kita tidak tahu jawaban seperti apa yang di inginkan HRD.Ada baiknya anda mempelajari artikel diatas supaya anda bisa menjawabnya dengan baik dan benar.

Setelah tahapan ini selesai dan semua peserta sudah dapat giliranya,kami disuruh untuk menunggu pemberitahuan via SMS atau telepon paling lama seminggu ( kata HRDnya ).Tapi saya pribadi baru 2 hari sudah mendapatkan SMS bahwa saya lolos dan berhak mengikuti tahapan training.

Ada beberapa permasalahan klasik yangs ering terjadi setelah tahapan ini,yaitu :

- Kenapa sudah 1 minggu lebih belum dapat panggilan?

Jika anda mengalaminya,ada kemungkinan bahwa anda GAGAL.Tetapi untuk lebih memastikan,saya sarankan anda untuk datang ke DC pusat masing-masing kabupaten yaa.Anda bisa tanya ke toko tempat dimana anda melaksanakan tesnya,dimana DC pusatnya.

Ada baiknya anda membuat sebuah GROUP dengan peserta lain untuk bertuka informasi supaya anda tidak bingung sendiri nantinya.

Selain kemungkinan GAGAL,ada beberapa kasus,simana lamanya pemanggilan dikarenakan masih ada peserta gelombang sebelumnya yang sedang training di DC,jadi tempat trainingnya tidak muat.Jadi anda semua harus menunggu gelombang sebelumnya ditugaskan di toko atau departemen lainya sesuai kebutuhan perusahaan.


4. Training


Untuk lokasinya ada di DC atau pusatnya yaa,kalau tidak salah,waktu itu pusatnya di daerah purwakarta di dekat pintu tol.Sebelum datang ke sana,ada beberapa hal yang harus anda persiapkan terlebih dahulu,antara lain :
  • Anda harus potong rambut kurang lebih 1 cm,karena si SMS tertulis seperti itu 
  • Alat tulis
  • Pakaian yang sesuai dengan kriteria

Untuk pakaian yang harus anda kenakan hampir sama saat anda test.Hanya saja sedikit lebih ketat dan tidak ada kata maaf untuk kesalahan lagi.Pakaian yang harus dipakai saat training sebagai berikut :


- Laki-Laki/Cowok
  • Sepatu HARUS hitam full ( ikuti instruksi atau perintah di SMS pemanggilan )
  • menggunakan kaos kaki
  • Celana panjang hitam dan bahan
  • Baju lengan panjang putih ( ikuti instruksi SMS pemanggilan )
  • Rambut harus pendek

- Wanita/Perempuan /Cewek

Untuk ini saya kurang faham,tapi kalau dilihat hampir sama persis,bedanya hanya di celana ROK dan rambut harus di kuncir dengan pita berwarna biru.Anda bisa mnegikuti instruksi di SMS pemanggilanya saja.

Apa yang dilakukan disana?

Kegiatan yang dilakukan disana sebenarnya intinya adalah pengenalan sistem kerjanya bagaimana dan budaya atau peraturan yang harus ditaati.Selain itu juga ada informasi tambahan seperti jumlah gaji perhitungan lembur waktu libur dan sebagainya.

Intinya lebih ke pemberian informasi saja sebenernya,TETAPI ada yang sedikit " menyebalkan ",yaitu : Akan ada beberapa game atau permainan kecil untuk penghilang ngantuk tetapi yang salah akan mendapatkan hukuman.

Hukumanya macam-macam,tapi inti dari hukuman itu adalah melatih mental peserta supaya ketika bekerja lebih siap.Bentuk hukumanya antara lain :
  • Berjoget didepan peserta lain
  • Bernyanyi
  • Bahkan bisa juga berjoget di kelas para wanita yaa ( karena laki-laki dan perempuan kelasnya terpisah dan tidak dicampur )

Berapa lama waktu trainingnya?

Untuk waktu trainingnya berbeda antara laki-laki dan perempuan.Jika laki-laki kurang lebih 10 hari dan perempuan kurang lebih 14 hari.tetapi semua mengikuti kebutuhan dari perusahaan,jika memang mendesak,proses trainingnya akan lebih cepat lagi.

Untuk jam masuknya jam 8 pagi dan pulang jam 4 sore dengan waktu istirahat 2 kali.Istirahat pertama jam 10 ( anda akan diberikan camilan atau snack ) kemudian istirahat kedua jam 12 ( jam makan siang ).

Apa ada yang GAGAL?

Ada yang gagal pada tahapan atau proses ini.Waktu itu kalau tidak salah ingat ada 3 orang yang GAGAL,penyebabnya :
  • Pemalsuan data yang ketahuan
  • Attitude kurang baik

Yang ketahuan pemalsuan data 1 orang,jadi dia sudah pernah kerja ( resign atau keuar ) kemudian daftar lagi.Yang 2 anak karena sikapnya memang kurang baik,dikelas selalu membantah dan terkesan seenaknya sendiri.

Tips dari saya,anda semua sebisa mungkin " ikuti trainer " anda.Mereka bilang apa,lakukan saja,kaena keputusan pada tahapan ini masih di tangan trainner yaa.Jika trainernya bilang anda GAGAL,maka anda gagal.


5. Ujicoba


Setelah anda selesai masa training,anda akan diberikan masa ujicoba dan ditempatkan di toko langsung selama 2 minggu.Selama 2 minggu itulah penentu apakah anda akan lolos untuk TTD kontrak atau tidak.

Tips dari saya : Lakukan semuanya sesuai dengan SOP yang berlaku dan hormati senior anda.

Memang banyak sekali kasus dimana tempat anda melakukan ujicoba,seniornya tidak menyenangkan.Tapi sabar saja,karena tempat itu tidak akan mutlak menjadi tempat anda bekerja,masih bisa dipindahkan kelain tempat kok.

Jika anda lolos,anda akan dipanggil ke DC/TC untuk melakukan tanda tangan kontrak kerja selama 1 tahun.

Jika anda butuh informasi yang lainya,anda bisa membacanya di artikel-artikel saya lainya yang masih berhubungan dengan salah satu ritel terbesar di indonesia ini.


Demikian pembahasan tentang pertanyaan dan jawaban tes interview di indomaret lengkap dengan soal-soal trainingnya.Semoga bisa membantu anda.Terimakasih telah membaca,see uu.
43 komentar

43 komentar untuk Tes Interview dan Soal Training di Indomaret Terbaru.


Perlihatkan Semua Komentar

Tutup Semua Komentar

.
Unknown

Terimakasih

Balas Hapus
.
Puji Hartono

Sama-sama

Balas Hapus
.
bella purnama

Mau tanya saya lolos psikotes terus masuk tahap wawancara. Setelah wawancara saya disuruh menunggu untuk diberi pengarahan mengenai apa yang harus d bawa saat training. Kira kira untuk d panggil training nanti akan memakan waktu berapa lama? Apakah pasti akan dipanggil? Terimakasih

Balas Hapus
.
Puji Hartono

Untuk waktu,TIDAK BISA dipastikan akan berapa lama,karena itu juga menunggu orang lamanya habis kotrak.Untuk kepastian dipanggil kembali,itu juga TIDAK BISA dipastikan,hanya saja 90% terpanggil jika memang anda lolos.

Banyak yang mengatakan kalau tidak dipanggil lagi setelah di suruh menunggu,perlu anda tahu bahwa kalimat " menunggu " itu bisa berarti ditolak dengan cara yang halus,tetapi bisa berarti pula memang harus menunggu.Perbanyak berdoa yaa.

Balas Hapus
.
bella purnama

Terimakasih ka. Mau nanya lagi kan waktu interview ada bbrp org ada yg d suruh plg dan ada yg engga d suruh pulang setelah d interview dan yg ga plg itu d beri tau dokumen yang harus d bawa waktu training. Apakah itu jg tidak dapat d pastikan akan d panggil jg?

Balas Hapus
.
Puji Hartono

Tidak bisa dipastikan 100%,karena segala kemungkinan pasti ada.Hanya saja,jika sudah sampai tahap seperti itu,95% lanjut tahapan selanjutnya.

Balas Hapus
.
Unknown

ini berguna, terimakasih pak/buk

Balas Hapus
.
Puji Hartono

Sama-sama yaa.

Balas Hapus
.
Bayu Alfandhi

Udh sebulan belum ada panggilan buat training, apa masih ada harapan?

Balas Hapus
.
Puji Hartono

Tetap positif thingking tetapi juga harus berfikir logis.Sambil cari yang lain saja,nanti mana yang lebih dulu dipanggil,itu yang diambil.

Balas Hapus
.
Leris

Tahap tahap nya hanya pskotest, wawancara, lalu training dan ttd kontrak ?
Benar begitu?

Balas Hapus
.
Puji Hartono

Di beberapa daerah sekarang menggunakan TES MEDICAL atau kesehatan,tetapi untuk daerah tertentu masih menggunakan langkah seperti yang anda sebutkan " leris ".

Balas Hapus
.
Unknown

Kalau resign secara kekeluargaan saat masa kontrak belum habis bisa ga ya?

Balas Hapus
.
Puji Hartono

Kalau secara kekeluargaan bisa TAPI ke supervisor saja,kalau ke manager area atau orang pusat,nanti jadi panjang urusanya.

Balas Hapus
.
Anonim

Kalau saya sehabis interview disuruh pulang gan tapi ada sebagian yang di suruh menunggu kira kira saya diterima apa engga ya gan ? Apa karna domisili saya sudah full pramu apa gimana? Saya langsung lamar di dc Tanggerang 1 mohon pencerahannya

Balas Hapus
.
Puji Hartono

Tidak bermaksud mengecilkan harapan,tetapi kalau ada sebagian di disuruh nunggu,biasanya yang pulang itu " GAGAL ".Tetapi tetap optimis saja sambil mencari atau daftar di DC daerah lain ( purwakarta misalnya ).

Balas Hapus
.
Unknown

Saya sudah lolos di interview hampir 3minggu tpi belum dpt panggilan training.
Pdhl suruh nunggu sekitar 1-2 Minggu apakah ini tnda nya gugur ya.

Balas Hapus
.
Puji Hartono

Saya sudah bahas ini dalam artikel saya yang lain,anda bisa cari.Tetap positif thinking saja,mungkin memang masih dalam proses.

Balas Hapus
.
Unknown

Tinggi badan nya buat wanita gimana kalo kurang 155 bisa melamar engga ya ke indomaret?

Balas Hapus
.
Puji Hartono

Di papan pengumuman loker memang biasanya tinggi itu 155,tapi dicoba saja,toh tidak ada salahnya mencoba,mungkin saja rezeki anda disana.

Balas Hapus
.
Anonim

Misi... Mau nanya kalo umur 17 thn kira² bisa ga ya?

Balas Hapus
.
Puji Hartono

Bisa jika sudah memiliki KTP.Biasanya di persyaratan akan tertulis batasan umur,jika tidak ada,bisa anda coba saja yang penting punya KTP.

Balas Hapus
.
HK

Terimakasih bang, saya besok interview jadi tau apa saja yg akan saya lakukan

Balas Hapus
.
Puji Hartono

Semoga lolos yaa,tetap tenang dan berdoa.

Balas Hapus
.
Unknown

Assalamualaikum wr.wb
Kalau misalnya,kita sudah ditandem di toko sehari untuk penilaian pengenalan,dan semua berjalan lancar,surat yang dikasih sama trainer kita untuk kasih kepada kepala toko(surat penilaian kepala toko)nah,disitu kita sudah dinilai,dengan baik dan segala2 macamnya,intinya tidak bermasalah apa2,setalah itu kita kasih kepada trainer kita,dan teman2 saya lainnya,kemudian,pengumuman kelulusan,dan saya tidak lulus katanya,apakah ada harapan lagi?
Terimakasih🙏

Balas Hapus
.
Puji Hartono

Mengenai harpan,anda masih bisa daftar di gelombang atau pembukaan loker berikutnya.Kegagalan itu tidak membuat anda di blacklist,jadi masih bisa daftar lagi.

Karena keputusanya gagal,maka jalan satu satunya hanya itu " daftar lagi di lain waktu ".

Balas Hapus
.
Unknown

Selamat malam kk,mau nanyak waktu masa trening ada ngikuti psikotes soal seperti pertama ya kk?

Balas Hapus
.
Puji Hartono

Tidak.Bentuk soalnya nanti merupakan rangkuman dari materi pembelajaran ( mirip sekolah dulu,dimana selesai penjelasan materi,anda semua harus mengerjakan soal berkaitan dengan materi tersebut ).

Balas Hapus
.
Anonim

Klo udh pernah kerja di Indomaret trs ngelamar lgi udh gabisa ya?, Nyesel kontrak cuma 6 bulan mau di perpanjang gw tolak, trs kepala tokonya cwe bawel bgt jdi ga betah,😭 mau pindah toko gabisa karna penuh,

Balas Hapus
.
Unknown

Domisili di tegal , tp trining di dc cirebon, apakah disana di berikan fasilitas semacam mes gitu kak? Terimakasih sebelumnya

Balas Hapus
.
Puji Hartono

Untuk DC cirebon saya kurang tau,tapi dulu waktu saya di DC purwakarta,ada mesnya.Kayaknya sih setiap DC itu ada.

Balas Hapus
.
Unknown

Untuk penempatan lokasi yang bakal kita kerjakan itu mereka yang ngatur ya?soalnya saudara saya bilang itu tergantung domisili juga? & saya haritu daftar secara online bulan desember2021 tapi kok baru dipanggil sekarang ya buat interview? 23januari2022. ini bener gak sih?

Balas Hapus
.
Puji Hartono

1. penempatan lokasi pihak indomarco yang tentukan
2. Kalau ada toko kosong yang dekat domisili,biasanya ditaruh disitu,tapi kalau tidak ada,ya sudah seadanya saja dimana
3. panggilan asli benar itu bisa dilihat dari DIMANA TEMPAT TESNYA ( yang asli itu kalau gak di toko indomaretnya ya langsun di kantor pusatnya ) coba saja dilihat itu panggilanya suruh datang kmana?

Balas Hapus
.
Anonim

Mas mohon bantu jawab, untuk tahap interview dan training, ketentuan pakaian untuk wanita yang berhijab, diizinkan memakai rok atau tidak ya? Atau wajib memamakai celana bahan? Terima kasih sebelumnya.

Balas Hapus
.
Puji Hartono

diizinkan ya,TETAPI JADI SULIT untuk aktivitas terutama ketika training,karena banyak gerak.Pakai celana panjang saya rasa tidak menyalahi ketentuan hijab kok asalkan sopan tidak mengumbar aurat.

Balas Hapus
.
Unknown

Saya pernah ada panggilan trainning, tapi saya gk bisa ikut krena suatu dan lain hal. Trus saya beberapa kali melamar lagi, tapi belum pernah ada panggilan interview, apakah kalo gituu saya diblacklist atau gimana?

Balas Hapus
.
Puji Hartono

Black-list itu biasanya dilakukan untuk kesalahan yang besar. Kalau sekedar tidak datang training, saya rasa tidak. Anda bisa coba daftar di indomart ( yang beda DC pusatnya ).

Balas Hapus
.
Anonim

Alhamduilllah saya sudah sampai di tahap trainig, dan begitu cepat proses lulus psikotes dan interviewnya. Apakah itu tergantung kebutuhan dari pihak indomaret sendiri tentang rentan waktu menunggunya, krna mengingat banyak yg menunggu smpai 1 bulan kk

Terus kan kamis kmarin baru psikotes dan wawancara, ehh hari jumatnya saya lulus dan lansung breafing untuk training online yg diadakan senin nanti, mau tanya jg apakah klo sudah di tahap training itu kemungkinan besar bisa lulus dan tandatangan kontrak?

Balas Hapus
.
Puji Hartono

wahh, selamat yaa. Bisa dikatakan kalau sudah di tahap training itu 90% lolos TTD kontrak ASALKAN, INGAT YAA : JANGAN SAMPAI MELAKUKAN KESALAHAN ( apapu yang trainer ujikan, lakukan dengan sebaik baiknya, ok ).

Balas Hapus
.
Edo

Kalau udah lolos psikotes dan wawancara kemudian lanjut training kira nunggu panggilan training nya berapa lama ya

Balas Hapus
.
Puji Hartono

kurang lebih 1 minggu

Balas Hapus
.
Sri Rahayu

Saya sudah psikotes dan interview online pak, tapi setelah 1 bulan saya disuruh interview tahap lanjutan (onfline) apa emang prosesnya seperti itu ya pak? atau itu bagian dari panggilan training?

Balas Hapus
.
Puji Hartono

prosesnya memang seperti itu. Kalau online itu ada tahap offline nya.

Balas Hapus